Polisi Tangkap 2 Maling Motor Milik Petugas Kebersihan Pemko Medan

Jumat, 07 Januari 2022 / 21.52

Aksi pelaku curanmor saat melarikan motor milik petugas kebersihan Pemko Medan. (f-istimewa)

MEDAN, KLIKMETRO.COM - Polisi menangkap dua maling sepeda motor milik petugas Melati atau Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Medan yang hilang di Jalan Agus Salim, Kecamatan Medan Polonia, pada 4 Januari 2022 lalu. Dua pencuri itu ditangkap polisi bersama barang bukti sepeda motor yang diduga hasil curiannya.

"Sudah 2 orang yang diamankan oleh Satreskrim Polrestabes Medan," kata Kabid Humas Polda Sumut Kombes Hadi Wahyudi, Jumat (7/1/2022) sore.

Hadi menuturkan, kedua pelaku saat ini sudah ditahan dan sedang menjalani pemeriksaan di Polrestabes Medan. Dari tangan pelaku polisi mengamankan sepeda motor, handphone, dan helm.

Polisi menyebut, maling yang mencuri sepeda motor seorang petugas kebersihan itu rupanya sempat dilaporkan Polisi. Laporan atas nama pelaku sudah ada di kantor polisi.

"Kemungkinan tindak pidana lainnya yang dia lakukan," ucapnya.

Sebelumnya, sepeda motor Honda Beat milik seorang petugas kebersihan, Inem menjadi korban kemalingan saat dia bertugas. Kala itu ia sedang menyapu dan meninggalkan sepeda motornya tiba-tiba hilang. Setelah dilihat rekaman CCTV rupanya sepeda motornya raib dicuri dua orang pencuri. (mar)

Komentar Anda

Terkini