Sekeluarga Ditabrak Kereta Api di Medan Labuhan, Istri Tewas Terpental

Rabu, 04 Mei 2022 / 06.32

Ilustrasi rel kereta api.(f-ist/kom)

MEDAN, KLIKMETRO.COM - Peristiwa tragis kecelakaan lalu lintas terjadi pada satu keluarga di Kota Medan.  Berboncengan naik sepeda motor, pasangan suami istri (pasutri) bersama 2 anaknya disambar kereta api di Medan Labuhan usai berkunjung lebaran ke rumah saudara, Senin (2/5/2022).

Pada peristiwa naas itu, 1 orang tewas sedangkan yang lainnya mengalami luka berat dan dirawat di rumah sakit.

Berdasar informasi yang diterima, Rabu (4/5/2022), pasutri Syawaluddin (44) dan Nurhayati (41) bersama 2 anak mereka, Syah (12) dan Adilla (2) berboncengan naik sepeda motor.

Warga Sei Rapuh Asli, Tanjung Pura, Langkat ini berlebaran ke rumah saudara. Naas, melintas di Kelurahan Sei Mati, Kecamatan Medan Labuhan, Kota Medan, sepeda motor yang mereka kendarai tersambar kereta api jurusan Medan – Belawan.

Menurut warga, korban sudah diteriaki ada kereta api hendak melintas. Namun teriakan warga tak didengar. Apalagi di lokasi rel tak ada palang pintu. Korban tetap melanjutkan laju kendaraan meski warga sudah berteriak-teriak memperingatkan.

Sambaran si 'ular besi' pun tak terelakkan. Syawaluddin dan salah satu anaknya Syah (12) menderita luka berat. Sementara Nurhayati, istri Syawaluddin tewas dalam kecelakaan itu setelah terpental sekira 100 meter dari lokasi kejadian. Sedangkan anak keduanya Adila yang masih berusia 2 tahun selamat lantaran tercampak ke luar lintasan rel kereta api. Namun ia menderita luka ringan di bagian kepala.

Kasus lakalantas ini mendapat penanganan dari pihak kepolisian setempat. (mis)

Komentar Anda

Terkini