Ditabrak Terios, 2 Cewek Penjual Jasuke Opname

Rabu, 21 September 2022 / 23.14

Petugas Satlantas Polres Batubara di lokasi kejadian pasca terjadi kecelakaan lalu lintas.(f-ist)

BATUBARA, KLIKMETRO.COM - Kecelakaan lalu lintas tabrak depan antara mobil Terios BK 13 62 XH dengan becak jualan jus tanpa plat di jalan umum Limapuluh - Desa Perkebunan Limapuluh, Kabupaten Batubara, Rabu (21/9/2022) sekira jam 15.15 wib. 

Kasi Humas Polres Batubara AKP Rianus zebua membenarkan peristiwa tersebut, melalui pesan Whatsapp Humas menjelaskan kronologis kejadian. 

"Betor Vega R tanpa plat yang dikendarai oleh Nuraini (18) berboncengan dengan Fitri (25) keduanya warga desa Air hitam datang dari arah Lima Puluh menuju Simpang Dolok baru selesai berjualan Jasuke (jagung susu keju) sejenis minuman,"jelas humas.

Sesampainya di TKP menurut keterangan saksi, Nuraini mendahului sepeda motor yang tidak diketahui jenisnya sehingga Nuraini ke jalur kanan dengan bersamaan dari arah berlawanan datang mobil Terios yang dikemudikan oleh Fahrul (27), warga Desa Lima Laras.

Sehingga terjadi tabrak depan yang mengakibatkan Nuraini dan Fitri jatuh dibadan jalan kanan dari arah Lima Puluh menuju Simpang dolok.

"Akibat kejadian tersebut pengendara betor dan penumpangnya mengalami luka - luka dan patah tulang, saat itu juga langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat. Sementara mobil Terios dan becak mengalami kerusakan", papar humas.(dani)

Komentar Anda

Terkini