Suka Makanan Korea? Ayok Makan Sepuasnya di Hey Steak Korean BBQ Jalan HM Jhoni Pasar Merah Medan

Sabtu, 27 Maret 2021 / 14.36

Hey Steak Korean BBQ launching 1 April di Jalan HM Jhoni, Pasar Merah, Medan.

MEDAN, KLIKMETRO.COM - Pernah jalan-jalan ke Korea Selatan atau bahkan ingin liburan ke Korea Selatan? Hmm... siapa sih yang tak ingin menginjakkan kaki di negeri yang terkenal dengan film dramanya tersebut. 

Bicara soal Korea Selatan, tak cuma dari fasion dan aksi k pop dan drama Koreanya tak akan lengkap jika kita belum bicara soal kulinernya. Benar negeri ginseng ini rupanya juga memiliki aneka kuliner lezat yang menarik untuk dicicipi. Melihatnya saja pastinya kita sudah meneteskan air liur ingin mencobanya.

Makanan dan minuman Korea Semakin Populer dan mulai bermunculan di Indonesia. Beragam jenis restoran dan cafe dengan menu ala Korean food juga hadir di Kota Medan. Salah satunya kuliner mengusung Korean Food tersebut adalah Hey Steak Korean BBQ yang akan dilaunching sekalian Grand Opening pada hari Kamis tanggal 1 April 2021, di Jalan HM. Joni Pasar Merah, Kecamatan Medan Kota, Kota Medan.

Seperti dijelaskan Owner dari Hey Steak Korean BBQ bernama Ansen kepada awak media, Sabtu (27/3/2021).

"Hey Steak Korean BBQ mengusung konsep makan sepuasnya (all can you eat) dengan harga paket seporsi mulai dari harga Rp 89.000 ribu. Bagi anda yang muslim tidak perlu khawatir, sebab makanan di Hey Steak Korean BBQ dijamin halal. Menu utamanya daging sapi sirlion khas dengan sayuran rebusan, ramen dan lobak. Tentunya Anda yang gemar wisata kuliner tak akan melewatkan untuk mencicipi aneka hidangan khas Korea Selatan di Hey Steak Korean BBQ yang beralamat jalan HM Joni pasar Merah Medan Kota sebagai cabang dari Hey steak Korean BBQ Ring Rood,"ujar Ansen.

Bagi Anda penggemar nonton K drama dan K pop pastinya sudah ingin tahu rasa tiap masakan di Hey steak Korean BBQ dengan konsep All you can eat yang kerap muncul dalam drama tradisional Korea dan sudah tersohor di dunia.

Banyaknya varian makanan khas korea yang tersedia di Hey Steak Korean BBQ wajib Anda coba. Anda bisa mengunjungi resto khas Korea tersebut bersama keluarga, teman Kantor, sahabat, terlebih lagi dengan kekasih.

"Kami juga tetap ikuti aturan pemerintah dengan menerapkan protokol kesehatan di saat launching nantinya dengan mempersiapkan tempat cuci tangan dengan sabun, menerapkan wajib pakai masker masuk ke area Hey Steak Korean BBQ, atur jarak ke pengunjung yang hadir nantinya," kata Ansen. 

Ahwa, Manager Hey Steak Korean BBQ menambahkan, Hey Steak Korean BBQ dapat dipesan untuk berbuka puasa di bulan Rhamadan, acara ulang tahun, rayakan Anniversary, wisudawan dan perayaan lainnya.

"Bagi yang muslim jangan kuatir, makanan di Hey Steak Korean BBQ halal. Ayo ramaikan launching Hey Steak Korean BBQ pada 1 April nanti di Jalan HM Jhoni Pasar Merah,''pungkas Ahwa.

Sementara itu, warga sekitar di Jalan HM Jhoni, menyambut gembira kehadiran kuliner di sekitar mereka. Seperti diungkapkan Simanjuntak dan Lumbantoruan kepada wartawan. Mereka bersyukur, keberadaan perusahaan di lingkungan sekitar dengan merekrut tenaga kerja dari lingkungan sekitar akan mengurangi pengangguran di Kota Medan.

"Di masa pandemi covid 19 ini kehadiran Hey steak juga harus disyukuri karena telah menyerap tenaga kerja dengan banyaknya perusahaan dan dunia usaha yang mengurangi karyawan dikarenakan pembatasan usaha utama hotel, pariwisata, swalayan dan tempat hiburan. Justru Hey Steak dapat mengurangi angka pengangguran dengan mempekerjakan warga sekitar sini," ungkap mereka. (tepu) 

Komentar Anda

Terkini