Sahuti Keluhan Masyarakat, Walikota Tinjau RSUD Dr Pirngadi

Senin, 18 Maret 2019 / 19.43
Walikota Medan meninjau RSU dr Pirngadi.
MEDAN, KMC - Wali Kota Medan Drs H T Dzulmi Eldin S MSi MH meninjau RSUD Dr Pirngadi  Jalan Prof HM Yamin Medan, Senin (18/3/2019) pagi. Peninjauan dilakukan guna mengetahui kondisi rumah sakit milik Pemko Medan tersebut, baik sarana maupun prasana yang dimiliki. Di samping itu juga untuk mengecek pelayanan yang diberikan petugas medis kepada masyarakat yang membutuhkan pelayanan kesehatan.

Pasalnya, Wali Kota belakangan ini banyak mendengar keluhan dari masyarakat terkait pelayanan yang diberikan kurang memuaskan. Oleh karenanya dengan peninjauan yang dilakukan tersebut, Wali Kota berharap dapat mengetahui apa yang menjadi pemicunya. sehingga dapat dilakukan perbaikan. Dengan demikian rumah sakit yang berdiri sejak 11 Agustus 1928 itu kembali menjadi rumah sakit kebangaan warga Kota Medan.

Apalagi papar Wali Kota, RSUD Dr Pirngadi telah ditunjuk menjadi rumah sakit yang akan digunakan tempat menggelar kegiatan bakti sosial gawean Kejaksaan Agung (Kejagung) Republik Indonesia. Adapun bakti sosial yang dilaksanakan berupa operasi hernia massal bagi masyarakat, terutama warga kurang mampu.

“Itu sebabnya  kita ingin memastikan sarana dan prasana yang dimiliki RSUD Dr Pirngadi, termasuk pelayanan kesehatan yang diberikan benar-benar baik sehingga memuaskan masyarakat yang membutuhkan pelayanan kesehatan. Di samping itu  kita juga ingin memastikan RSUD Dr Pirngadi siap untuk melaksanakan bakti sosial berupa operasi hernia massal,” kata Wali Kota.

Dalam peninjauan tersebut, Wali Kota yang turut didampingi  Kepala Inspektorak Kota Medan Ikhwan Habibi Daulay, Kadis Kesehatan Edwin Effendi serta sejumlah jajaran RSUD Dr Pirngadi meninjau ruang operasi yang nantinya akan digunakan untuk tempat bakti sosial, termasuk peralatan medis yang tersedia di dalamnya.

Setelah itu dilanjutkan dengan pengecekan ruang pra operasi, sebab ruang ini termasuk vital karena mendukung suksesnya proses operasi. Di ruang tersebut, Wali Kota sempat marah, sebab satu dari empat tempat tidur pasien yang dimiliki kondisinya sangat memprihatinkan. Pasalnya, penyanggah  kiri dan kanan tempat tidur rusak sehingga tidak dapat difungsikan.

Dalam peninjauan yang dilakukan Wali Kota dalam sejumlah ruangan, terutama di lantai 4, 5 dan 6 RSUD Dr Pirngadi, suasana sangat gerah dan pengap karena alat pendingin ruangan (AC) tidak berfungsi dengan baik.  “Saya minta mesin pendingin ruangan juga diperbaiki sehingga pasien maupun keluarga yang datang membesuk merasa tenang dan nyaman,” pungkasnya.(rel/riz)
Komentar Anda

Terkini