Ruangan Terkunci, Puluhan Pekerja Tak Mampu Lolos dari Kobaran Api

Jumat, 21 Juni 2019 / 17.24
Petugas memboyong korban selamat dari kebakaran ke rumah sakit.
LANGKAT, KMC - Kebakaran maut yang menelan puluhan korban jiwa di pabrik mancis di Langkat, diduga akibat ledakan. Hal itu lantaran banyak korban tewas karena tak sempat menyelamatkan diri.

Menurut seorang saksi mata, Suryadi, dia sempat mendengar beberapa kali ledakan dari lokasi kebakaran. Bahkan dia juga melihat dua pekerja berusaha menerobos api. Namun sayangnya pintu depan pabrik terkunci. Sehingga mereka tak bisa keluar.

"Makanya mereka numpuk semua itu di ruangan," urainya saat di RS Bhayangkara Medan, Jumat (21/6/2019).

Sedangkan empat orang dikabarkan selamat dalam peristiwa yang terjadi di Jalan Tengku Amir Hamzah, Dusun IV, Desa Sambirejo, Kecamatan Binjai, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara. Menurut Suryadi, pekerja yang berhasil selamat karena makan siang.

"Ada empat itu yang selamat. Itu pun karena makan siang," ujar pria yang rumahnya bersampingan dengan lokasi yang terbakar.

Hingga saat ini diperkirakan sudah ada 30 kantung jenazah tang tiba di RS Bhayangkara Kota Medan. Seluruh jenazah dalam keadaan gosong. Seluruh korban juga kabarnya berjenis kelamin perempuan. (mar)
Komentar Anda

Terkini