Safari Jumat di Masjid Amaliyah, Akhyar Pastikan Peningkatan Pelayanan ke Masyarakat

Jumat, 27 Desember 2019 / 18.27
Plt Walikota Medan menyerahkan bantuan ke Masjid Amaliyah sebesar Rp 40 juta.
MEDAN, KLIKMETRO - Pemko Medan akan terus memperbaiki kualitas pelayanan sehingga memuaskan seluruh lapisan masyarakat. Diakui, pelayanan yang diberikan selama ini belum memuaskan masyakat sepenuhnya. Di samping melakukan evaluasi dan peningkatan kinerja, tentunya diharapkan dukungan penuh masyarakat. Dengan demikian pelayanan yang diberikan akan jauh lebih baik dan memuaskan.
Demikian disampaikan Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Medan Ir H Akhyar Nasution MSi ketika melaksanakan Safari Jumat di Masjid Amaliyah Jalan Jala 20 Lingkungan 19 Gg. Amaliyah, Kelurahan Rengas Pulau, Kecamatan Medan Marelan, Jumat (27/12/2019). Safari Jumat dihadiri ratusan jamaah serta warga sekitar masjid yang kini dalam pembangunan tersebut.
"Atas nama pribadi dan seluruh jajaran Pemko Medan, saya minta maaf. Saya yakin pelayanan maupun proses pembangunan yang dilakukan selama ini belum sepenuhnya memuaskan masyarakat, termasuk jamaah Masjid Amaliyah. Untuk itu beri kami waktu melakukan perbaikan, sehingga pelayanan yang diberikan ke depannya akan lebih memuaskan," kata Akhyar.
Dia menambahkan, banjir merupakan persoalan utama yang dihadapi warga Medan Marelan. Selain diapit dua sungai yakni Deli dan Bederah, drainase di Kecamatan Medan Marelan berbelok-belok dan posisinya lebih tinggi dari daratan. Akibatnya setiap hujan deras turun, air drainase meluap dan menggenangi jalan maupun rumah warga. "Solusinya kita berencana akan membuat waduk atau kolam besar  untuk menampung air yang melimpah. Setelah itu kita menggunakan.mesin pompa air untuk mengalirkannya ke kedua sungai yang mengapit Kecamatan Medan Marelan," paparnya.
Di kesempatan itu Akhyar menyerahkan bantuan dari Pemko Medan sebesar Rp.40 juta. Diharapkannya, bantuan itu dapat membantu biaya pembangunan Masjid Amaliyah yang saat ini tengah berlangsung. "Semua yang dibantu Pemko Medan adalah masjid-masjid yang tengah dibangun. Dengan demikian bantuan yang diberikan benar-benar terasa manfaatnya. Selain masjid, bantuan juga diberikan kepada rumah-rumah ibadah lainnya," jelasnya          
Sementara itu  Ketua BKM Masjid Amaliyah Sariono Derita mengungkapkan, Masjid Amaliyah saat ini dalam tahap pembangunan. Setiap masukan yang diperoleh masjid melalui para jamaah maupun donatur digunakan untuk pembangunan masjid. Dia mengharapkan bantuan terus mengalir sehingga pembangunan masjid dapat berjalan dengan lancar. Sebelumnya, Masjid Amaliyah merupakan mushala dengan ukuran sangat kecil dan jalan masuk menuju mushala pun rusak dan becek.
Sebelum melaksanakan Safari Jumat, Plt Wali Kota yang hadir didampingi Kepala BKD dan PSDM Kota Medan Muslim Harahap, Kabag Agama Adlan, Camat Medan Marelan M Yunus serta unsur Muspika Kecamatan Medan Marelan lebih dulu melaksanakan Shalat Jumat berjamaah dengan khatib sekaligus imam Al Ustadz M Khoril Spdi. Usai Safari Jumat, Akhyar selanjutnya bersilaturahmi dengan jamaah dan warga sekitar.(rel) 
Komentar Anda

Terkini