Seminggu Hanyut, Jasad Bocah Siantar Ditemukan di Sungai Bah Bolon Simalungun

Minggu, 02 Agustus 2020 / 23.03
Warga Huta I Nagori Pematang Kerasaan sempat heboh menemukan mayat bocah di Sungai Bah Bolon Simalungun. Ft/ist
SIANTAR, KLIKMETRO - Setelah seminggu hanyut, jasad bocah berusia 6 tahun yang bernama Arjuna Syaoki Alyuda alias Sauki berhasil ditemukan di Sungai Bah Bolon daerah Huta I, Nagori Pematang Kerasaan, Kecamatan Bandar, Kabupaten Simalungun, Minggu (2/8/2020).

Sebelumnya, penemuan mayat ini sempat menggegerkan masyarakat Huta I Nagori Pamatang Kerasaan. Mayat bocah yang sempat dicap 'Mr X' itu ditemukan tersangkut ditumpukan sampah di Sungai Bah Bolon Huta I Nagori Pematang Kerasaan.

Atas penemuan mayat  tersebut salah satu warga langsung melaporkan kejadian tersebut ke pihak yang berwajib yakni Polsek Perdagangan. Petugas yang mendapatkan laporan tersebut segera menindaklanjuti dan meluncur ke TKP.

Kapolsek Perdagangan AKP Josia S.H, M.H mengatakan, jasad korban tanpa identitas ditemukan Samiun, warga setempat, petugas kebersihan jembatan. Setelah diinformasikan ke Polres Simalungun, akhirnya didapati bahwa korban hanyut itu bernama Sauqi, yang sudah sepekan dicari tim BPBD Kota Siantar dibantu SAR Danau Toba dan Kepolisian.

Jasad kemudian dibawa ke RSUD dr. Djasamen Saragih untuk dilakukan visum luar. Sementara keluarga Sauqi dihubungi Kepolisian untuk memastikan jasad tersebut merupakan keluarga mereka.
"Dari ciri-ciri korban, keluarga mengenali bahwa korban bernama Sauqi. Kemudian atas permintaan keluarga, jasad tidak diautopsi dan sudah dibuat surat pernyataan bahwa korban meninggal wajar," kata Kapolsek Siantar Martoba Iptu Amir Mahmud, di RSUD dr. Djasamen Saragih.

Dia mengatakan pihak rumah sakit dan keluarga mengidentifikasi bahwa jasad itu merupakan korban hanyut di saluran parit satu minggu lalu.

Saat itu hujan deras, korban terpeleset di parit kawasan Jalan Viyata Yudha Simpang Jalan Sisingamangaraja, Kecamatan Siantar Sitalasari, Kota Pematangsiantar.

Dari hasil pemeriksaan tim dokter forensik, kondisi Sauqi cukup mengenaskan ketika ditemukan. Tengkorak kepala bagian belakang sudah hilang dan mesti langsung dimakamkan pihak keluarga.
Usai diidentifikasi, jasad yang tidak lagi utuh itu langsung dibawa ke Masjid Asy Syafaat Jalan Sisingamangaraja untuk dishalatkan dan dikebumikan di perkuburan Muslim Jalan Bangau.(wi/mr)
Komentar Anda

Terkini