Penuhi Syarat, Wagner - Abidiansyah Resmi Ikut Bertarung di Pilkada Simalungun

Jumat, 21 Agustus 2020 / 14.31
Paslon Irjen Pol Maruli Wagner Damanik-Abidinsyah Saragih resmi bertarung di Pilkada Simalungun.
SIMALUNGUN, KLIKMETRO - Setelah proses rekapitulasi perbaikan syarat dukungan Bakal Calon Perseorangan (Bapaslon) telah selesai dilakukan, KPU Simalungun, Jumat (21/8/2020) akhirnya menetapkan Irjen Pol Maruli Wagner Damanik dan Abidinsyah Saragih (WD-BISA) memenuhi syarat untuk melanjutkan proses pendaftaran menjadi Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Simalungun.

Raja Ahab Damaik, Ketua KPU Simalungun mengatakan bahwa hasil perbaikan syarat dukungan pasangan WD-BISA memiliki syarat dukungan sah sebanyak 5.594 sehingga total keseluruhan yang memenuhi syarat mencapai 50.944.

Sebagaimana diketahui, sebelumnya KPU Simalungun telah menetapkan minimal syarat dukungan untuk Calon Bupati Simalungun jalur perseorangan sebanyak 47.854 dukungan. Sementara pasangan Wagner-Abidinsyah sendiri telah menyerahkan berkas dukungan 56.891 pada tahap pertama dan setelah diperiksa, yang memenuhi syarat hanya 45.350.

Berangkat dari sini, pasangan Wagner-Abidinsyah diminta memperbaiki dukungannya, yakni sebanyak minimal 5008 dukungan. Angka itu didapat dari PKPU yang meminta kekurangan dikali dua sebagai perbaikan (dua kali 2504). Sejauh proses rekapitulasi masih berjalan. Dan hari ini syarat dukungan tersebut telah terpenuhi dan sudah memenuhi syarat untuk mendaftar sebagai pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati pada Pilkada Simalungun 9 Desember mendatang.

Irjen Pol Maruli Wagner Damanik selaku calon Bupati yang didampingi calon wakilnya Abidinsyah Saragih mengatakan sangat berterima kasih yang sebesar-besarnya kepada masyarakat Simalungun atas kepercayaan yang diberikan kepada pasangan WD BISA.

"Saya ucapkan terimakasih yang sangat besar kepada masyarakat Simalungun, atas kepercayaan yang diberikan untuk pasangan WD BISA," ujar Wagner.

Ditambahkannya, WD BISA berkomitmen akan mewujudkan Simalungun unggul jika kelak diberi kepercayaan memimpin Kabupaten Simalungun dan akan selalu menjadi Parhobas Simalungun. (tp)
Komentar Anda

Terkini