Lindas Pengendara Sepeda Motor, Pemilik Odong-odong Mangkir Panggilan Penyidik

Rabu, 14 Juli 2021 / 01.31

Kondisi korban yang dilindas mobil odong-odong. 

MEDAN, KLIKMETRO.COM - Nurhaida pemilik odong-odong ilegal yang diduga menabrak lari pengendara sepeda motor di Jalan Denai, Kelurahan Tegal Sari Mandala II, Kecamatan Medan Denai, mangkir dari pemanggilan penyidik Sat Lantas Polretabes Medan.

Tak hanya mangkir dari panggilan penyidik, wanita warga Jalan Denai, Kecamatan Medan Denai ini bahkan menyebut-nyebut nama Kapolsek Medan Area, Kompol Faidir SH MH ketika dihubungi pelapor, M Rizki (35). 

Menurut anak korban, si pemilik mobil Carry BK 9147 DB yang dimodifikasi dijadikan odong-odong itu menyebut nyebut nama Kompol Faidir SH MH saat dihubunginya melalui telepon seluler. " Kata si pemilik odong-odong itu,  Kapolsek Medan Area,  Kompol Faidir SH MH berada di lokasi dan melihat bahwa korban terjatuh bukan karena dilindas odong-odongnya, gitu katanya bang" ucap Rizki saat menemui wartawan, Selasa (13/7/2021) malam. 

Bahkan kata anak korban ini lagi,  Nuraidah mengatakan bahwa Kompol Faidir SH MH sedang berada di atas odong-odongnya. 

Namun Kapolsek Medan Area Kompol Faidir SH MH membantah ucapan Nurhaidah. "Tidak ada saya di sana,  bohong dia itu,  laporkan aja suruh lantas proses itu urusan lantas suruh proses" tegas Kompol Faidir SH MH saat dihubungi wartawan.

Kecelakaan itu terjadi saat korban Abdul Kahar (65) warga Jalan Jermal XII Gang Nusa Indah, Kecamatan Medan Denai, hendak pulang dari keperluanya di Asia Mega Mas, Sabtu lalu (22/5/2021) sekitar pukul 20:00wib.

Dengan mengendarai sepeda motor korban melintas di Jalan Denai, Kelurahan Tegal Sari Mandala II Kec Medan Area.  Naas saat melintas di depan toko roti Majestik Bakeri, korban disegol odong-odong yang penuh penumpang. Akibatnya sepeda motor yang dikendarai oleng dan korban terjatuh ke aspal. Tragisnya, tubuh korban langsung dilindas odong-odong tersebut hingga membuat kaki kanan dan tangan kiri serta tulang rusuk korban patah. 

Usai melindas korban, supir odong-odong, Febri(30) warga Jalan Perjuangan, langsung kabur meninggalkan korban yang tergeletak tak berdaya. Beruntung warga yang melihat  korban tak berdaya,  menolong dengan membawanya ke Rumah Sakit Muhammadiyah.

Tidak Datang Penuhi Pemanggilan Penyidik

Nuraidah pemilik odong-odong mangkir saat dipanggil penyidik untuk dimintai keterangan petugas.

 "Senin (12/7/2021) semalam dia dipanggil penyidik, surat panggilan pertama tapi dia tidak datang bang, " kata Rizki yang mengaku mengetahui pemanggilan tersebut dari penyidik Sat Lantas Polrestabes Medan. 

"Rabu (14/7/2021) ini, pemanggilan kedua kita lihat apakah dia datang," kata Rizki. Sementara Kasat Lantas Polrestabes Medan AKBP Sonny Siregar mengatakan pihaknya akan segera mengirim SP2HP nya. (sur)

Komentar Anda

Terkini