Polres Tebing Tinggi Peringati Isra' Mi'raj Sekaligus Beri Santunan Kepada Anak Yatim Piatu

Selasa, 14 Februari 2023 / 20.49

Polres Tebing Tinggi menggelar isra mikraj dan beri santunan anak yatim. (ft-ist)

TEBING TINGGI, KLIKMETRO.COM - Polres Tebingtinggi menggelar kegiatan Peringatan Isra' Mik'raj Nabi Muhammad SAW 1444 H di tahun 2023 yang dilaksanakan di Aula Kamtibmas Polres Tebingtinggi Jl. Pahlawan Kota Tebing Tinggi, Selasa (14/2/2023) pagi, sekira pukul 08.00 WIB

Kegiatan Isra' Mi'raj kali ini mengusung Thema “Semangat Isra' Mik'raj dapat menguatkan keimanan, ketaqwaan dan solidaritas guna mewujudkan Polri yang presisi,” sebut Kasi Humas AKP Agus Arianto kepada wartawan di Mapolres Tebingtinggi.

Dikatakan Kasi Humas bahwa peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1444 H tahun 2023 ini dihadiri Kapolres AKBP Mochamad Kunto Wibisono, S.H., S.I.K, M.Si, Kabagops Kompol Yengky Deswandi SH, Kabag SDM Kompol Zulham SH,MH, Kasat Intel AKP Suparmen, Kasat Samapta AKP Ahmad Yani, Kapolsek Bandar Khalifah AKP Rustam, Kapolsek Padang Hulu AKP Beringin Jaya SH, Kapolsek Rambutan AKP Iswadi, Kapolsek Tebingtinggi AKP Maruli Simanjorang SH, Kasi Humas AKP Agus Arianto, para Personil Polres dan Bhayangkari dan keluarga besar Polres Tebingtinggi serta para tamu undangan lainnya.

Adapun sebagai mubaligh atau penceramah pada kegiatan Isra' Mi'raj yaitu Ustadz Ismail Hasyim Al Banjari S.Pd.I yang mana dalam tausiyahnya mengatakan bahwa di dalam Alquran surah yang ke-17 ayat yang pertama didahului dengan kata kunci Subhanallah oleh karena memang peristiwa Isra' Mi'raj adalah peristiwa menakjubkan makanya tidak ada ayat di dalam Alquran dimulai kata subhanallah melainkan hanya peristiwa Isra' Mi'raj saja.

"Allah SWT melalui Alquran menginformasikan kepada kita peristiwa Israk mikraj itu kata kuncinya ada 8 kalau sudah tahu kata kuncinya ini maka dengan keimanan, keyakinan dan ketaqwaan kita kepada Allah dalam menerima peristiwa ini,” ucap mubaligh.

Selain itu, Polres Tebingtinggi dalam memperingati Isra' Mi'raj ini juga melakukan pemberian tali asih yang diberikan langsung oleh Kapolres Tebingtinggi dan ketua Bhayangkari cabang Tebingtnggi untuk 30 (tiga Puluh) orang anak yatim/piatu, terang  Kasi Humas menerangkan. (ar)

Komentar Anda

Terkini