Rayakan HUT ke 63, DHC BPK 45 Kota Medan Gelar Sarasehan dan Atraksi Beladiri

Senin, 20 Maret 2023 / 20.43

DHC 45 Kota Medan merayakan HUT sekaligus menggelar sarasehan dan atraksi bela diri di Taman The Le Hu Garden. (ft-ist)

Pengurus DHC BPK 45 Kota Medan dan pengurus DHD 45 Sumut berfoto bersama murid-murid karate Wadokai. (ft-ist)

MEDAN, KLIKMETRO.COM - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke 63, Dewan Harian Cabang Badan Pemberdayaan Kejuangan (DHC BPK) 45 Kota Medan menggelar sarasehan yang dimeriahkan dengan aksi atraksi bela diri binaan DHC 45 di Taman The Le Hu Garden, Jalan Pendidikan Kecamatan Deli Tua, Kabupaten Deli Serdang, Minggu (19/3/2023).

Kegiatan ini turut dihadiri para pengurus DHC dan DHD Sumut. 

Sarasean seperti ini merupakan kegiatan rutin dan sudah menjadi Agenda DHC BPK Angkatan 45 Kota Medan.

Namun kali ini lain karena digelar di Taman Rekreasi The Le Hu Garden bersama ratusan siswa siswi Beladiri binaan DHC 45 yang merupakan asuhan Sekjen Supriadi bersama para Simpai (pelatih) yang merupakan Atlit Perguruan Karate-do Wadokai.

Adapun HUT ini ditandai dengan pemotongan nasi tumpeng dengan diawali pembacaan doa untuk mengambil berkahnya.

Supriadi mengawali sambutan, kemudian dilanjutkan dari Pengurus DHD 45 Sumut dan pengurus Perguruan Karate Wadokai.

Ketua DHC 45 Kota Medan Usman Permadi yang berhalangan hadir dikesempatan tersebut diwakilkan oleh Wakil Ketua Haryono dan Supriadi. 

Puncak dari acara ini ditampilkan dengan atraksi seni bela diri para atlit.

Hal ini juga untuk menambah wawasan serta ilmu seni bela diri dari berbagai tingkatan (sabuk) yang disandang murid-murid Wadokai.

Kegiatan ini juga dimeriahkan dengan pemberian bingkisan maupun cenderamata oleh Pengurus DHC BPK 45 kepada murid-murid karate.

Supriadi berharap agar para murid murid Perguruan Wadokai lebih meningkatkan latihan dan meraih prestasi dalam event kejuaraan karate. (lbs)

Komentar Anda

Terkini