Polri Bersama TNI dan Pemko Tanjung Balai Laksanakan Patroli Bubarkan Kerumunan Massa Asmara Subuh

Rabu, 05 April 2023 / 19.07

Polres Tanjungbalai bersama TNI dan unsur Pemko Tanjungbalai membubarkan kerumunan massa asmara subuh. (ft-ist)

TANJUNGBALAI, KLIKMETRO.COM - Cegah kenakalan remaja, Personil Polres Tanjungbalai bersama TNI dan unsur Pemko Tanjung Balai laksanakan patroli gabungan bubarkan kerumunan massa asmara subuh yang meresahkan warga, Rabu (5/4/2023) pukul 05.45 Wib.

Kapolres Tanjungbalai AKBP. Ahmad Yusuf Afandi SIK MM melalui Padal I AKP Basrun Siagian,S.H saat dikonfirmasi mengatakan dalam rangka  mengantisipasi gangguan Kamtibmas dalam mencegah kenakalan remaja, aksi tawuran, bermain petasan, dan balap liar selama bulan suci Ramadhan 1444H di wilayah hukum polres tanjung balai, pihaknya bersama TNI dan unsur pemko Tanjungbalai laksanakan patroli gabungan.

Kegiatan dilaksanakan, menghimbau anak-anak remaja untuk tidak melaksanakan balap liar, asmara subuh  dan bermain petasan dan  memberikan himbauan agar segera pulang ke rumah.

"Dari hasil kegiatan terciptanya situasi Kamseltibcar yang kondusif sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman saat melintas,"pungkas AKP Basrun.

Amatan di lapangan kegiatan dipimpin oleh Padal I AKP Basrun Siagian,S.H. (Kasubbagren Progar Bagren Polres Tanjung Balai) diikuti Personil TNI AL 3 orang, Personil Polres Tanjungbalai 10 orang, Personil Sat Pol PP 9 orang, Personil Dishub 3 orang dan Personil BPBD 3 orang. (hy)

Komentar Anda

Terkini