Kawal Pemilu 2024, Demokrat Deli Serdang Latih Kader Jadi Saksi TPS

Senin, 05 Februari 2024 / 16.11

Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Deli Serdang Hj Anita Lubis memberikan pelatihan dan pembekalan kepada ratusan kader untuk jadi saksi di TPS, Minggu (4/2/2024). (ft-lubis(klikmetro)

DELI SERDANG, KLIKMETRO.COM - Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Deli Serdang Hj Anita Lubis memberikan pelatihan dan pembekalan kepada kader untuk jadi saksi di Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada pelaksanaan pemilu 2024 yang berlangsung pada 14 Pebruari nanti.

Kegiatan pembekalan saksi TPS ini dihadiri ratusan kader yang berlangsung di Pasar Gambir, Desa Sei Rotan, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Minggu (4/2/2024).

Mengawali kegiatan, Hj Anita Lubis menyampaikan bahwa saksi partai memiliki peranan penting dalam pemilu,

“Saksi ini sangat penting bagi kami. Untuk itu, kami Partai Demokrat akan memperkuat saksi ini di TPS,” ucapnya

Anggota DPRD Sumut ini menambahkan, bahwa saksi sangat strategis bagi partai untuk mengamankan suara partai di TPS.

“Saksi ini, akan mengawal suara partai maupun caleg mulai dari TPS sampai dilakukan pleno. Untuk itu, semua TPS harus ada saksi,” tambahnya.

Selain melatih para saksi agar bertugas sesuai aturan yang ada, kata Anita, pihaknya juga melatih para saksi agar terbiasa menggunakan sistem pelaporan suara berbasis elektronik milik KPU maupun internal partai. 

"Jadi KPU nantinya memiliki sistem pelaporan hasil pemungutan suara di setiap TPS, kita (Partai Demokrat) juga punya aplikasinya sehingga para saksi ini nantinya sudah terlatih dan terbiasa saat bertugas," katanya.

Kegiatan itu juga menghadirkan Komisioner Bawaslu dan Panwascam Percut Sei Tuan untuk memberi masukan, edukasi serta penyuluhan terkait tugas dan wewenang saksi di TPS. (lbs)

Komentar Anda

Terkini