Jual Nama RJ, 'Panglima Talam' Jualan Spanduk ke Ratusan Sekolah di Batubara

Sabtu, 01 Maret 2025 / 14.21

Spanduk Bupati dan Wakil Bupati Batubara. (ft-ist)

BATUBARA, KLIKMETRO.COM - Maraknya praktik jual beli spanduk di kalangan UPT SDN masih mewarnai dunia pendidikan di kabupaten Batu Bara. 

Seperti yang terjadi saat ini di UPT SDN se - kabupaten Batu Bara spanduk yang bertuliskan " Terima Kasih Kepada bapak H. Heri Wahyudi Marpaung Atas Dedikasi & Pengabdian Selama Menjabat Sebagai Pj. Bupati Batu Bara ".

Selanjutnya " Selamat & Sukses Atas Pelantikan Bupati & Wakil Bupati Batu Bara Periode 2025-2030 " beredar, diduga rekanan melakukan praktik jual beli spanduk. 

Dugaan tersebut bukan tanpa dasar, pada saat awak media melakukan investigasi, Jumat (28/2/2025) spanduk tersebut terpasang rapi. 

Untuk harga spanduk senilai Rp. 250.000 (Dua Ratus Lima Puluh Ribu Rupiah). Menurut informasi pihak sekolah melakukan pembayaran kepada salah satu oknum rekanan pengadaan. 

Mendapatkan informasi seperti itu, awak media mencoba mencari kepastian bahwasanya pihak sekolah telah melakukan pembayaran spanduk tersebut diduga tanpa menerima kwitansi. 

Ka. UPT SDN yang berhasil di temui awak media yang enggan namanya disebutkan mengatakan, benar telah menerima spanduk tersebut, dibayarkan melalui Dana Bantuan Operasional. Sekolah (BOS) senilai Rp. 250.000, disetor kepada pihak rekanan spanduk senilai Rp. 200.000.

Dan ia pun membenarkan telah melakukan pembayaran tanpa menerima kwitansi, ucapnya kepada awak media.

Diharapkan kepada dinas pendidikan (disdik) kabupaten Batu Bara agar dapat melakukan tindakan tegas kepada oknum rekanan spanduk tersebut. 

Dan hal yang serupa tidak terjadi lagi di lingkungan disdik kabupaten Batu Bara, pinta Amin pemerhati pendidikan.

Dimasa kepemimpinan Bupati  lama mana ada yang namanya Pangeran. Ini timbul lagi dimasa kepemimpinan Bupati yang baru dengan istilah RJ. (dan)

Komentar Anda

Terkini