Pimpin Apel Gabungan, Bupati Karo Sampaikan Langkah Strategis Menagih Piutang PBB

Senin, 19 Januari 2026 / 21.15

Pemkab Karo menggelar apel gabungan yang dipimpin oleh Bupati Antonius Ginting, Senin (19/1/2026). (ft-diskominfo karo)

KARO, KLIKMETRO.COM - Pemerintah laksanakan Apel Gabungan yang digelar di halaman Kantor Bupati Karo, Senin (19/1/2026). Acara dihadiri ribuan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Karo.

Meskipun suasana Kota Kabanjahe diselimuti kabut tebal, antusiasme dan kedisiplinan para ASN tetap terlihat tinggi, ​Apel gabungan ini dipimpin langsung oleh Bupati Karo, Brigjen Pol (Purn) Dr. dr. Antonius Ginting, Sp.OG., M.Kes. 

Dalam arahannya dari atas podium, beliau  mengingatkan kembali tingkatkan disiplin dan integritas sebagai ASN, dan  juga menekankan pentingnya optimalisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebagai motor penggerak pembangunan di Tanah Karo. Apel Gabungan kali ini juga dihadiri oleh Para Camat se- Kabupaten Karo.

​Bupati Karo menyampaikan rencana strategis terkait penagihan piutang Pajak Bumi dan Bangunan (PBB). Langkah ini diambil untuk memastikan target penerimaan daerah dapat tercapai secara maksimal.

​Berikut adalah poin-poin utama yang disampaikan dalam kegiatan tersebut:

1. Target Penagihan: Pemkab Karo akan melaksanakan penagihan piutang PBB di 17 kecamatan untuk tahun pajak 2021 hingga 2025. 

2. Validasi Data: Selain penagihan, akan dilakukan pemutakhiran data dan validasi piutang secara serentak di masing-masing desa dan kelurahan.

3. ​Akurasi Data: Pemutakhiran ini bertujuan untuk memastikan data pajak akurat, sehingga menumbuhkan kesediaan dan kepercayaan wajib pajak dalam melunasi kewajibannya.

​Bupati Karo berharap melalui validasi data yang akurat, tidak ada lagi tumpang tindih informasi pajak di lapangan, sehingga proses penagihan dapat berjalan lancar demi kesejahteraan masyarakat Kabupaten Karo. (erwin)

Komentar Anda

Terkini