Murka Tak Dikasih Uang, Kepala Ayah Dipukul Pakai Batu

Minggu, 19 Juli 2020 / 23.12
Bhabinkamtibmas Helvetia menyelesaikan pertengkaran keluarga antara ayah dan anak.
MEDAN, KLIKMETRO - S (55) sama sekali tak mengira jika ESS (18) putranya akan bertindak kasar memukul kepalanya dengan batu lantaran menolak memberikan uang. Akibatnya kepala S mengalami luka robek dan mendapat 4 jahitan.

Keributan keluarga ini sontak menimbulkan kehebohan warga di sekitarnya,  Jalan Klambir V Gang Bilal, Kelurahan Tanjung Gusta, Kecamatan Medan Helvetia, Minggu (19/7/2020). Tak pelak, petugas Polsek Medan Helvetia yang sedang piket segera meluncur ke lokasi. Selanjutnya petugas mengamankan ayah dan anak kandung ini.

Bhabinkamtibmas Polsek Medan Helvetia Aipda M.A.S.Siregar coba menyelesaikan perselisihan tersebut dengan cara kekeluargaan.

Informasi yang diperoleh, semula ESS meminta uang kepada ayahnya. Namun sang ayah tak memberikan lantaran kuatir putranya itu akan membeli narkoba. Tak nyana, penolakan itu malah memicu pertengkaran diantara mereka. Diduga ESS emosi lalu menyerang S dengan memukulkan batu ke kepalanya.

Dalam pertemuan itu, Aipda M.A.S.Siregar coba memediasi kedua belah pihak yang berseteru, agar kejadian tersebut tidak terulang kembali dan sampai ke ranah hukum. Akhirnya atas kesepakatan bersama, ayah dan anak ini pun didamaikan dan menandatangani surat kesepakatan agar peristiwa itu tak terulang lagi.

ESS bahkan menangis dan sempat sujud di kaki ayahnya memohon ampun seraya menyatakan menyesal atas apa yang dilakukannya.

Sementara, Kapolsek Medan Helvetia Kompol Pardamean Hutahaean SH SIK menyatakan, sudah menjadi tugas dan kewajiban anggota Bhabinkamtibmas untuk melakukan problem solving dengan memediasi setiap permasalahan yang terjadi di kelurahan binaannya. "Ini dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif," kata Pardamean. (mar)
Komentar Anda

Terkini