Setiap Malam Diberi Ubi Rebus, Cara Polsek Medan Baru Jaga Imunitas Tubuh Para Tahanan di Masa Pandemi Covid

Sabtu, 22 Mei 2021 / 20.26

Kanit Reskrim Polsek Medan Baru Iptu Irwansyah Sitorus SH MH.

MEDAN, KLIKMETRO.COM - Sudah rutinitas Polsek Medan Baru Polrestabes Medan setiap malam memberikan makanan tambahan berupa ubi rebus 50 kg kepada para tahanan di dalam sel. Hal ini dilakukan sebagai bentuk keprihatinan pihak kepolisian terhadap para tahanan di masa pandemi covid-19 agar imunitas tubuh mereka selalu terjaga.

Kepada wartawan, Kapolsek Medan Baru Kompol Aris Wibowo SIK SH melalui Kanit Reskrim Iptu Irwansyah Sitorus SH MH mengatakan,  pemberian makanan tambahan ini merupakan wujud peduli Polsek Medan Baru terhadap tahanan. Sebab para tahanan ini juga manusia dan sehingga harus diperlakukan dengan sebaiknya-baiknya.

"Kami juga prihatin dengan kondisi tahanan yang berdesakan di dalam sel, apalagi saat ini pandemi covid-19. Karena itu untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan menjaga imun tubuh mereka, kami memberi mereka makanan tambahan ubi rebus. Setiap malamnya 50 kg ubi rebus kami bagikan kepada tahanan,"ujar Iptu Irwansyah Sitorus, Sabtu (22/5/2021).

Polsek Medan Baru rutin memberikan makanan tambahan ubi rebus kepada tahanan dan mengecek kesehatan agar tidak terjangkit virus corona.

Kegiatan ini sudah berlangsung lebih dari 6 bulan lalu. Tampaknya cukup ampuh kiat yang dilakukan Polsek Medan Baru dalam menjaga kesehatan para tahanan. Terbukti hingga saat ini, tak seorang pun tahanan didapati terkena virus yang berasal dari Wuhan, China ini.

Lanjut kanit lagi, setiap hari Jumat, pihaknya juga melakukan pemeriksaan kesehatan tahanan. Dengan melakukan pengecekan suhu tubuh. Saat pengecekan berlangsung, sel-sel tahanan dibersihkan dan disemprot disinfektan.

"Kenapa kami memberikan ubi rebus sebagai makanan tambahan? Karena ubi memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Selain menjaga imunitas tubuh, juga mengantisipasi terjadinya diabetes serta melindungi sistem pencernaan terhadap tahanan dan mengantisipasi agar tahanan tidak merasa lapar pada malam hari,''sebutnya.

Irwansyah mengakui, saat ini kondisi sel yang sudah sangat padat karena dihuni puluhan tahanan. Prihatin dengan kondisi tahanan yang kerap berdesak-desakan, pihak Polsek Medan Baru pun berinisiatif memberi makanan tambahan agar kesehatan tahanan terjaga.

"intinya kita menjaga agar tahanan tidak stres didalam sel. Jika perut mereka kenyang, tentunya akan nyaman beristirahat. Jika tubuh kita sehat, pikiran tenang, mudah-mudahan penyakit apapun tidak cepat masuk menyerang kita,''ucap Irwansyah.

Selain menjaga kesehatan tahanan, Polsek Medan Baru juga kerap mengajak para tahanan menjalankan ibadah sesuai agama masing-masing. Semisal kegiatan yang dilangsungkan setiap hari Jumat, para tahanan beragama muslim diajak melaksanakan solat berjamaah. Sebelum solat berlangsung, diberikan tausiah agar para tahanan menyadari kesalahan yang diperbuat dan menguatkan iman selama berada di dalam sel.

"Kami berupaya memanusiakan tahanan. Mereka kami ajak beribadah agar mereka menjadi lebih dekat kepada Tuhan Yang Maha Esa selama berada di dalam sel. Kesehatan mereka juga kami jaga,''ungkapnya.

Terpisah, seorang tahanan yang ditemui wartawan menyampaikan terimakasih atas kepedulian Polsek Medan Baru terhadap mereka. Selain kesehatan mereka dijaga dengan diberi makanan teratur dan makanan tambahan ubi rebus, mereka juga diajak mendekatkan diri kepada Yang Maha Kuasa. 

"Kami sangat berterimakasih sekali atas kepedulian Polsek Medan Baru yang menjaga kesehatan kami di masa pandemi covid-19 ini. Kami selalu tidur dengan nyaman dan perut tidak kosong,"ungkap tahanan. (mar/hotlan)

Komentar Anda

Terkini