Bupati DS Hadiri Bimtek Kades dan Kadus se-Kecamatan Percut Sei Tuan

Minggu, 25 Desember 2022 / 16.35

Bupati Deli Serdang H Ashari Tambunan menghadiri Bimtek Kades dan Kadus Kecamatan Percut Sei Tuan di Berastagi. (ft-ist)

DELI SERDANG, KLIKMETRO.COM - Sekitar 231 kepala dusun bersama para kepala desa Hadiri acara Bimtek di Brastagi Cottage, Kabupaten Karo yang diprakarsai oleh Badan Kerjasama Desa (BKAD) dengan dukungan Camat Percut Sei Tuan A Fitriyan Syukri SSTP MSP dan Kadis PMD Kabupaten Deli Serdang Khairul Azman, Jumat (23/12 2022).

Kegiatan ini dihadiri Bupati Deli Serdang H Ashari Tambunan. Dalam sambutannya bupati menyebutkan kegiatan Bimtek digelar untuk memberikan sosialisasi, edukasi dan pembekalan bagi para kepala dusun sebagai ujung tombak dari pemerintah yang langsung terjun ditengah-tengah masyarakat.

"Kadus dan kades merupakan ujung tombak pemerintahan demi tercapai  masyarakat adil, makmur, rukun dalam kebhinekaan di Kabupaten Deli Serdang," sebut bupati.

Dikesempatan sama, Camat Percut Sei Tuan mengucapkan terima kasih atas kehadiran bupati yang menyempatkan hadir dan bertatap langsung dengan para kades dan kadus.

"Terimakasih kepada Bapak Bupati atas kehadirannya sehingga menambah semangat kami untuk menjalankan amanah sebagai bagian dari pemerintahan,"ucap camat.

Hal sama juga disampaikan kepada BKAD yang diketuai oleh Sugiono dalam memperakarsai kegiatan ini sehingga terlaksana dengan baik.

Kegiatan bimtek berjalan dengan baik. Tampak camat sangat akrab dengan para Kades dan Kadus.

Kegiatan bimtek dirangkai sesion tanya jawab.

Turut hadir mendampingi  Bupati, Sekdakab H.Timur Tumanggor, Asisten I Drs Cit ra Efendi Capa, Kadis PMD Khairul Azman, Kesbangpol, Para OPD. Selain itu juga hadir Sekcam Nasib Solichin, TP PKK Kecamatan dan Desa. (lbs)
Komentar Anda

Terkini