Polres Batubara Lakukan Pengamanan Kegiatan MTQ

Jumat, 25 April 2025 / 20.36

Polres Batubara menggelar Apel kesiapan Pengamanan MTQ Ke-XVIII Tingkat Kabupaten di Halaman Istana Niat Lima Laras Desa Lima Laras Kecamatan Nibung Hangus, Batubara, Jumat (25/4/2025). (ft-ist)

BATUBARA, KLIKMETRO.COM - Personil Polres Batubara menggelar Apel kesiapan Pengamanan MTQ Ke-XVIII Tingkat Kabupaten di Halaman Istana Niat Lima Laras Desa Lima Laras Kecamatan Nibung Hangus, Batubara, Jumat (25/4/2025). 

Apel pasukan itu dipimpin langsung oleh Kabagops Kompol Zulham dengan memberikan arahan personil pengamanan agar bersikap humanis dalam pelaksanaan Pengamanan. 

Laksanakan  tugas sesuai dengan SOP dan penuh rasa tanggung jawab dan tidak meninggalkan lokasi PAM. 

Sekedar informasi Kegiatan MTQ ke XVIII tingkat Kabupaten Batubara dibuka pada jumat (25/04) dengan peserta dari 12 kecamatan, diperkirakan sampai tujuh hari. (dan)

Komentar Anda

Terkini